BIMTEK 630 Pengelola Perpustakaan Sekolah/Madrasah Se- NTB

Pengelola Perpustakaan SMA Negeri 4 Sumbawa Besar mengikuti Bimtek 630 Pengelola Perpustakaan Sekolah/Madrasah se-NTB pada tanggal 20 – 22 Desember 2021 secara online.

Kegiatan ini memberikan pengetahuan dasar pengelolaan perpustakaan yang harus diketahui oleh seorang pengelola perpustakaan di setiap sekolah. Seluruh peserta sangat antusias mengikuti setiap sesi selama 3 (tiga) hari melalui zoom meeting.

Sebelumnya Pembukaan Bimtek ini dilakukan pada hari Rabu, 15 Desember 2021 dengan keynote speaker adalah Kepala Perpustakaan Nasional, Bapak Drs. Muhammad Syarif Bando, MM. Sambutan disampaikan oleh Gubernur NTB, Bapak Dr. H. Zulkieflimansyah, S.E., M.Sc. dan penjelasan tehnis disampaikan oleh Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Propinsi NTB, Bapak Julmansyah, S.Hut., M.Ap

Selanjutnya pelaksanaan dilakukan pada tanggal 20-22 Desember 2021. Pemberian materi disampaikan oleh para pustakawan yang mumpuni di bidang keahliannya dari Perpustakaan Propinsi NTB.

Besar harapannya semoga ilmu yang didapat ini dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya sehingga pengelolaan perpustakaan di SMA Negeri 4 Sumbawa Besar menjadi lebih baik lagi.